by

Pemerintah Aceh Kerjasama Bidang Pendidikan dengan Malaysia

Dinas Pendidikan Aceh

Banda Aceh | Lintas Gayo –Pemerintah Aceh, terus memperkuat kerjasama bidang pendidikan. Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemerintah Aceh dengan Universitas Putra Malaysia (UPM), Kamis, 11/9, di ruang rapat Dinas Pendidikan Aceh, Kota Banda Aceh.

Dalam kesempatan itu turut hadir Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Anas M. Adam, MPd, Sekretaris Dinas Pendidikan Aceh, Dra. Teja Sekar Tanjung, para Kepala Bidang, Kepala Sub Bagian Dinas Pendidikan setempat, perwakilan Universitas Iskandar Muda, Bustamam Ali.

Sementara dari Universitas Putra Malaysia (UPM), hadir Faculty of Educational Studies, Ab. Rahim Bakar, Ph.D, Faculty of Educational Studies, DR. Soaib Asimiran, Fakulty Pengajian Pendidikan, Asbullah Mohd Yusof.

Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Anas M. Adam, MPd, mengatakan, kerjasama tersebut dilakukan dalam upaya komitmen Pemerintah Aceh dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di provinsi Aceh.

“Kita terus memperkuat kerjasama bidang pendidikan dengan berbagai Negara, dalam hal ini termasuk dengan Malaysia. Tujuannya adalah agar mutu pendidikan terus meningkat,” katanya.

Dalam pertemuan tersebut pihaknya mengakui banyak hal yang diperoleh dari UPM. Semisal, contoh dia, terkait pengawasan pemerintah terhadap perguruan tinggi untuk kuota penerimaan mahasiswa bidang studi keguruan.

“Artinya, tidak sekehendak perguruan tinggi untuk menerimanya. Dan, memang di Indonesia, pengawasan  terhadap perguruan tinggi dilakukan langsung oleh kementerian pendidikan nasional,” katanya.

Tidak kalah menariknya, lanjut dia, pengalaman yang pihaknya peroleh dari UPM terkait kurikulum perguruan tinggi dalam mendidik guru. Dimana, setiap tiga tahun sekali tinjau ulang.

“Inilah hal yang kita temukan dari pihak Malaysia, kalau yang lainnya mungkin masih sama,” lanjutnya. (*)

 

Comments

comments