by

Besok Serah Terima Rektor UGP

Takengen | Lintas Gayo  Besok, Selasa (8/4/2014) akan dilaksanakan serah terima jabatan rektor Universitas Gajah Putih dari Mirda Alimi kepada pembantu rektor 1,  Adnan. Hiruk pikuk persoalan Gajah Putih yang sudah menghangat sejak ahir tahun 2013, berujung dengan serah terima jabatan rektor.

 Mirda Alimi, rektor Gajah Putih, menyerahkan  persoalan jabatan rektor Universitas Gajah Putih kepada pengurus yayasan (Bupati Aceh Tengah). Surat yang ditanda tangani Mirda, tertanggal 7 April 2014 menyebutkan, dengan sungguh sungah tidak ada paksaan dari pihak manapun, bahwa saya menyerahkan jabatan rektor kepada ketua umum yayasan.

Penyerahan jabatan rektor itu dihadapan pendiri :  H. Mahmud Ibrahim, H. Muhammad Syarief, H. haroen Ugati, H. Arifin Banta Cut. H. Samar Nawan dan pengurus Yayasan Gajah Putih.  Penyerahan jabatan rektor itu dilakukan Mirda demi kebaikan Gajah Putih, bukan karena tidak sesuai peraturan.

“Saya menyerahkan jabatan rektor ke yayasan bukan karena melanggar peraturan seperti yang diributkan, justru saya berpedoman pada peraturan, surat dari Dirjen  Pendidikan Tinggi, tegas menyebutkan bagaimana persyaratan dan tatacara pemilihan rektor. Namun demi kebaikan rakyat Gayo, sayang mahasiswa senantiasa ribut, tidak lagi belajar, maka jabatan rektor saya serahkan ke yayasan,” sebut Mirda Alimi, Senin (7/4/2014) dalam penjelasannya kepada wartawan di kediamannya.

Direktorat Jenderal Pendidikan, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, telah memberikan jawaban melalui suratnya, tertanggal 27 Maret 2014 yang menyatakan, pemilihan rektor Universitas Gajah Putih harus berdasarkan statute, yang sesuai dengan UU nomor 12 tahun 2012 dan UU nomor 4 tahun 2014.

Dalam undang-undang ini disebutkan, persyaratan dan tata cara pemilihan rektor pada Universitas Gajah Putih diatur dan ditetapkan oleh Badan Penyelenggara di dalam statuta. Surat dari Dirjen Pendidikan Tinggi ini, bertolak belakang dengan keyakinan  mahasiswa Gajah Putih dan surat pedoman yang ada di Mahasiswa. Baca berita sebelumnya.  ( Fajri)

Persoalan Gajah Putih Belum Tuntas, Mahasiswa Kembali Demo.

Bupati Akan Bahas, Mahasiswa UGP Menangis Demi Gayo!

 Perwakilan Mahasiswa UGP  “Bawa” Bupati Ke Kampus

Mahasiswa UGP Kembali Demo  

Bila Tidak Tuntas, Mahasiswa UGP Akan Serahkan Persoalan Ke Orang Tua

 

Comments

comments